Minggu, 19 Juli 2020

Menu dasar dalam Adobe Photoshop CS6

Menu dasar ini selalu digunakan dalam pengolahan gambar di dalam Adobe Photoshop, seperti,  file new (membuat dokumen baru),  file open (membuka dokumen),  file save (menyimpan dokumen), file close (keluar dari dokumen).




Membuat Dokumen Baru
untuk memulai melakukan pekerjaan di dalam Photoshop kita dapat membuat dokumen baru dalam berbagai ukuran untuk berbagai keperluan. caranya :
  1. Pada aplikasi bar klik file.
  2. Klik New.
  3. Maka akan tampil kotak dialog new lalu setting name,  preset, size, height, resolution, color mode, background contents lalu klik ok.
Membuat New Document pada Adobe Photoshop

Membuka Dokumen
Untuk membuka dokumen yang disimpan atau baru saja dibuat, yang akan kita edit atau kita manipulasi di area gambar kerja. Caranya :  
  1. Klik file.
  2. Klik open.
  3. Maka akan tampil kotak dialog open > lalu pilih file gambar > lalu klik ok.
  4. Maka gambar akan tampil pada area  gambar kerja.
Membuka Document pada Adobe Photoshop


Menyimpan Dokumen
Untuk menyimpan dokumen yang telah kita edit atau kita manipulasi ke dalam berbagai format. Caranya :
  1. Klik file.
  2. Klik save untuk menyimpan dokumen dan memperbaharui data, atau klik save as,  untuk menyimpan dengan nama  dan format baru.
  3. Maka akan tampil kotak dialog save as, lalu ketik nama file pada kolom name, lalu pilih pada kolom format untuk memilih format gambar yang anda inginkan, Lalu Klik tombol save.
Menyimpan Document pada Adobe Photoshop


Menutup Dokumen
setelah selesai melakukan editing di area kerja, kita dapat menutup dokumen. Caranya :
  1. Klik file.
  2. Klik close untuk menutup dokumen yang aktif atau klik Close all untuk menutup semua dokumen yang tampil.
  3. Dapat juga klik pada tanda silang yang ada di Tab dokumen.
Keluar dari program Adobe Photoshop

Tidak ada komentar:

Posting Komentar